Cara Mengatasi Mual Hamil Muda dan Muntah

Kehamilan merupakan hal yang paling menyenangkan bagi setiap wanita. Namun ada beberapa wanita yang mengalami mual muntah pada hamil trimester pertama yang sering disebut dengan “Morning Sickness” atau mual hamil muda. Lama dari “Morning Sickness” ini berbeda-beda untuk setiap wanita, ada yang hanya beberapa minggu saja tetapi ada juga yang sampai kehamilan 4 bulan atau lebih. Sedangkan tingkat keparahan mual hamil muda yang dialami oleh setiap wanita juga berbeda-beda ada yang hanya mual tetapi ada juga yang sampai muntah dan bahkan tidak bisa masuk makanan sama sekali karena muntah tersebut.

Mual hamil muda

Mual hamil muda

 

Jika Anda mengalami mual hamil muda, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi rasa mual dan muntah tersebut, yaitu:

  1. Makanlah sedikit sedikit tetapi sering
  2. Usahakan makan roti dan minum air hangat bangun tidur pagi
  3. Perbanyak makan makanan yang mengandung karbohidrat, seperti, umbi-umbian, singkong, kentang, roti, biskuit dan lain sebagainya
  4. Mengkonsumsi buah dan sayur segar dapat mengurangi rasa mual dan memperlancar pencernaan pada ibu hamil muda
  5. Mengkonsumsi makanan pedas atau asam, tetapi jangan berlebihan karena dapat menimbulkan akibat yang tidak di inginkan
  6. Minum susu untuk ibu hamil yang memiliki kandungan anti mual agar dapat mengurangi rasa mual
  7. Cukupi asupan vitamin B6 untuk mengurangi mual, namun gunakan dengan dosis yang tepat dan konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter kandungan anda.
  8. Gunakan aroma terapi dan pijat relaksasi
  9. Hindari pemicu mual, seperti asap rokok, bau bawang, atau parfum yang berbau tajam
  10. Mengkonsumsi jahe, dapat dikunyah langsung atau dibuat minuman
  11. Istirahat dengan cukup, dapat mengurangi rasa mual dan muntah.

Mual hamil muda memang sebenarnya tidak bisa dihindari, tapi paling tidak dengan tips-tips di atas Anda bisa mengurangi atau menghindari rasa mual yang muncul.

Baca juga artikel mengenai radang usus buntu pada anak.

 

3 comments on “Cara Mengatasi Mual Hamil Muda dan Muntah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *